Monday, 19 January 2015

Cara Disable Aplikasi Bawaan Android


Selamat malam, kali ini Saya akan berbagi tips dan trik tentang android, (tumben gan? biasanya photoshop mulu, request orang mulu?) gapapa dong gan sekali-kali. Sebenernya tips ini jadi andalan Saya saat ikut kontes poster dari salah satu operator selular, tapi kalah :|, yak bukan masalah kalahnya, tapi karena kalah adalah kemenangan yang belum menang, lah kok ngelantur gini. Oke maaf-maaf next!

Saya akan membahas cara men disable / nonaktifkan aplikasi bawaan android. sebagai contoh pada tips dan trik kali ini saya akan disable kan aplikasi "browser". Kenapa harus di disable? Hal ini dikarenakan untuk memberi ruang memori pada Android kamu dengan menonaktifkan aplikasi yang tidak pernah kamu gunakan. Karena pada umumnya pengguna justru menggunakan "google chrome" sebagai aplikasi untuk browsing atau opera mini, mozilla, dan aplikasi browser yang tersedia di google play lainnya.

Tahap pertama, buka pengaturan kemudian pilih Aplikasi / Apps seperti pada gambar di bawah :
Apps

Tahap kedua, pilih aplikasi yang akan di disable :
Di Andro ane browser bawan namanya Internet

Tahap ketiga, pilih tombol disable :
Disable

Tahap keempat, akan muncul pertanyaan konfirmasi, pilih OK :
Pilih OK
Nah, hasilnya akan terlihat dari 2 gambar dibawah sebelum dan sesudah :
Sebelum
Sesudah

Silahkan di praktekan, untuk mengembalikan semula tahapannya sama, namun tombol "Disable" akan berganti menjadi "Enable". Terima kasih telah mampir dan membaca postingan saya, tinggalkan komentar jika ada kekurangan, yang ingin ditanya atau sekedar komentar juga boleh.

sumber : tutorial pribadi

No comments:

Post a Comment

Silahkan komentarnya gan